Sterilnews.com - Hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April memiliki makna tersendiri bagi perempuan Indonesia.
Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto, menjelaskan bahwa peringatan Hari Kartini merupakan bentuk emansipasi perempuan dan sebagai pengingat untuk terus memperjuangkan kesetaraan gender.
Rudy Susmanto berharap bahwa setiap tahunnya seluruh lapisan masyarakat dapat mengedepankan kesetaraan gender, sehingga semangat perjuangan RA Kartini dapat terus diwariskan pada generasi selanjutnya.
Peringatan Hari Kartini diperingati sejak 1964 berdasarkan keputusan presiden pertama Republik Indonesia, Ir. Sukarno.
Kartini dipilih karena dianggap layak diberi penghargaan atas perjuangannya dalam menentang penjajahan serta memperjuangkan emansipasi wanita.
Melalui peringatan Hari Kartini, kita diingatkan untuk terus memperjuangkan keadilan dan kesetaraan gender, terutama dalam bidang pendidikan.
Mari terus memperjuangkan semangat Kartini dan menjadikannya sebagai inspirasi untuk memperjuangkan kesetaraan dan keadilan bagi semua wanita di Indonesia.