Steril News - 7 Desember adalah Hari Penerbangan Sipil Internasional, Peringatan tersebut dirancang untuk membantu meningkatkan dan memperkuat kesadaran dunia akan pentingnya penerbangan sipil.
Tema Hari Penerbangan Sipil Internasional 2022 adalah “75 Years of Connecting the World” atau “75 Tahun Menghubungkan Dunia”.
Ruhyat nugraha ikut mengucapkan dan memberi selamat hari penerbangan sipil Internasional Jangan pernah berhenti,Jangan pernah menyerah. Terbang sejauh mungkin. Selamat Hari Penerbangan Sipil Internasional 2022, biarkan langit menjadi batas Anda ucapnya.
Pada tahun 1996, Majelis Umum PBB secara resmi menetapkan 7 Desember sebagai Hari Penerbangan Sipil Internasional. Majelis Umum PBB setuju menggunakan hari itu untuk menekankan pentingnya penerbangan sipil bagi pembangunan sosial dan ekonomi.
Peringatan itu juga sebagai pengakuan atas peran ICAO dalam membantu negara-negara bekerja sama dan memungkinkan jaringan transportasi global. Namun, PBB juga telah mengadopsi Agenda 2030, sebuah komitmen global untuk mengurangi polusi dalam pembangunan berkelanjutan.